Manfaat Imunisasi Untuk Ibu dan Anak

Anak Cybert - Imunisasi merupakan pemberian vaksin (virus yang dilemahkan) ke dalam tubuh seseorang. Gunanya agar tubuh seseorang kebal terhadap penyakit tersebut. Imunisasi merupakan hal wajib yang harus diberikan kepada bayi agar bayi kebal terhadap beberapa penyakit yang berbahaya. Imunisasi penting diberikan pada bayi yang baru lahir hingga masa kanak-kanak.

Pemberian imunisasi memiliki tujuan utama yakni mencegah bayi dari serangan berbagai penyakit berbahaya yang rawan menyerang bayi, mencegah cacat hingga kematian. Itulah sebabnya imunisasi menjadi sesuatu yang penting dan harus dilakukan pada bayi dan anak-anak. Imunisasi pada umumnya bisa dilakukan di posyandu, rumah sakit, rumah sakit bersalin, praktek dokter maupun bidan.

Ada dua jenis imunisasi yang harus anda ketahui. Yang pertama adalah imunisasi wajib. Imunisasi wajib merupakan imunisasi yang harus diberikan untuk bayi agar terhindar dari berbagai macam penyakit. Biasanya imunisasi wajib sudah diprogramkan oleh pemerintah di berbagai desa.Imunisasi wajib sendiri terdiri dari berbagai macam jenis berdasarkan vaksin yang diberikan. Ada Hepatitis B, BCG, Polio, DPT dan Campak.

Imunisasi dengan vaksin hebatitis B bertujaun untuk mencegah seseorang terkena penyakit hepatitis B. penyakit ini merupakan penyakit infeksi hati yang disebabkan oleh virus. Jadi jika bayi sudah diberikan vaksin hepatitis B maka ia akan terhindar dari penyakit tersebut. Perlindungan ini dapat bertahan kurang lebih selama 5 tahun. Apabila lebih dari 5 tahun bisa diberikan vaksin kembali atau vaksin tambahan.
Sama halnya dengan vaksin hepatitis B, vaksin BGC, polio, DPT, dan campak juga harus diberikan pada bayi. Fungsinya juga sama yakni agar bagi terhindar dari bergai macam penyakit berbahaya tersebut. Itulah sebabnya pemberian imunisasi wajib dilakukan agar bayi dan anak terhindar dari penyakit-penyakit berbahaya tersebut.

Yang kedua adalah imunisasi tambahan. Imunisasi tambahan adalah imunisasi yang diberikan selain untuk mengatasi penyakit-penyakit yang telah disebutkan pada imunisasi wajib. Vaksin yang diberikan pada imunisasi tambahan ini bisa berupa vaksin PCV untuk mencegah penyakit paru-paru, vaksin HIB untuk mencegah penyakit Hoemoohiuf / Nounzop tipe B, vaksin ROTA untuk mencegah penyakit yang ditimbulkan oleh virus ROTA, vaksin varicella untuk mencegah penyakit cacar, sampai dengan vaksin influenza.

Title : Manfaat Imunisasi Untuk Ibu dan Anak
Description : Anak Cybert - Imunisasi merupakan pemberian vaksin (virus yang dilemahkan) ke dalam tubuh seseorang. Gunanya agar tubuh seseorang keba...